Hemat Biaya Listrik dengan Lampu Solar Cell – Lampu merupakan salah satu alat yang digunakan untuk memberikan pencahayaan secara maksimal. Lampu itu sendiri digunakan untuk membantu masyarakat agar terhindar dari tindak kriminalitas pada jalan. Saat ini terdapat beberapa lampu yang dikenal ampuh dalam menghemat anggaran pengeluaran listrik bulanan.
Hemat Biaya Listrik dengan Lampu Solar Cell
Lampu itu sendiri terdapat banyak ragamnya, mulai dari lampu bohlam, lampu LED hingga yang sedang ramai diperbincangkan ini adalah lampu solar cell. Memang apa sih tiang lampu solar cell itu, lampu solar cell merupakan lampu yang digunakan oleh banyak orang untuk membantu meringankan pengeluaran biaya bulanan untuk pembayaran listrik.
Mengapa tiang lampu solar cell dapat menghemat pengeluaran biaya listrik, sebab tiang lampu solar cell sistem kerjanya menyerap energi matahari lalu mengantarkannya menjadi energi listrik. Lampu solar cell ini menyerap energi matahari pada siang dan menyala secara sempurna pada malam hari.
Banyak orang yang memanfaatkan tiang lampu solar cell ini untuk membantu para pejalan kaki agar melihat jalan umum dengan jelas. Untuk kalian yang sering masuk jalan toll pasti sering melihat lampu – lampu menjulang tinggi pada sisi jalan atau pun tengah jalan bukan. Itu merupakan salah satu tiang lampu solar cell yang digunakan oleh pemerintah demi menerangi jalanan yang gelap.
Dimana kita bisa mendapatkan lampu ini? Saat ini sudah banyak pabrikasi tiang lampu jalan yang menyediakan berbagai macam jenis tiang lampu jalan dengan harga yang cukup terjangkau kok. Namun perlu diperhatikan ya, tidak semua barang yang memiliki harga terjangkau memiliki kualitas terbaik pula, maka dari itu perhatikan material yang dibuatnya apa.
Pada umumnya setiap supplier tiang lampu jalan yang menyediakan lampu jenis ini akan memberikan solusi untuk menggunakan tiang lampu jenis solar cell. Di mana sistem kerja dari tiang lampu tersebut adalah dengan memanfaatkan panel, baterai, dan energi surya atau matahari. Matahari ini akan disimpan dalam sebuah baterai dan diubah oleh panel menjadi energi listrik.
Memang sih dalam menggunakan tiang lampu solar cell ini membutuhkan waktu beberapa jam lamanya untuk menyerap energi agar lampu yang menyala dapat bertahan lama saat menjelang sore hingga pagi lagi. Dan itu pun akan otomatis menyala saat matahari sudah tidak ada.
Jadi tidak memerlukan listrik untuk menyalakan tiang lampu tersebut kan. Tiang lampu jalan untuk jenis solar cell ini memang lebih mahal dari jenis tiang lampu lainnya. Namun, manfaatnya akan dirasakan hingga bertahun – tahun lamanya yaitu dapat menghemat biaya listrik.
Tiang lampu hemat listrik ini bisa dipakai di mana pun kok semua orang juga bisa mendapatkannya. Di jalanan umum, jalanan kampung, jalanan perumahan, di sebuah taman umum maupun taman pribadi asalkan dicukupi dengan matahari. Bahkan tiang lampu solar cell ini sangat mudah di pindahkan dari satu tempat ke tempat lainnya.
Masih ragu menggunakan tiang lampu untuk memberikan pencahayaan yang lebih optimal? Silahkan kalian berkonsultasi terlebih dahulu untuk mendapatkan berbagai macam penjelasan mengenai tiang lampu jalan. Semoga penjelasan diatas dapat bermanfaat untuk banyak orang, sampai jumpa.